Batu Akik Termahal Tahun 2015 – Trends batu mulia atau lebih populer dikenal dengan nama batu akik nampaknya kian popular di tahun-tahun belakangan ini, hampir semua masyarakat indonesia pada umumnya gemar mengoleksi batu-batu ini untuk dijadikan sebagai perhiasan baik bagi pria ataupun wanita, memang jika ditinjau dari segi sejarahnya, batu akik merupakan warisan turun termurun oleh nenek moyang kita sejak zaman Aninisme ataupun Dinamisme.
Tak ada yang menyangka ternyata batu akik yang dulunya dikenal sebagai perhiasan murah meriah, nampaknya kian menjadi mahal seiring perkembangan zaman dan permintaan konsumen yang terus meningkat tajam terutama di indonesia, lalu apa sajakah Batu Akik Termahal tersebut, untuk mengetahui lebih lanjut tentang
Batu Akik Termahal di Tahun 2015 ini, anda dapat menyimak baik-baik ulasan kami berikut ini :
1. Batu Safir
Batu akik jenis Safir ini merupakan salah batu mulia yang konon dapat memberikan aura positif dan juga menolak energi negatif oleh pemakainya, namun untuk mendapatkan batu jenis ini anda harus merogoh kocek yang cukup dalam, pasalnya batu jenis safir ini tergolong batu langka yang sulit dicari. Kandungan yang terdapat dalam batu ini merupakan kandungan mineral Korundum yang juga merupakan bahan dasar dari batu permata seperti Berlian ataupun Mutiara.
Banyak pilihan warna yang terdapat dalam batu ini seperti warna Merah muda, jingga biru, ungu ataupun warna hijau muda.
2. Batu Bacan
Mungkin hampir semua penggemar batu akik di Indonesia sudah mengenal dengan batu akik jenis ini, karena bentuknya yang unik dan warnanya yang sangat indah maka tak heran jika Batu Bacan dijadikan salah satu batu mulia yang cukup popular di kalangan penggemar batu akik, secara umum batu akik terbagi menjadi dua jenis yakni Batu Bacan jenis Palamea dan Batu Bacan jenis Doko.
Perbedaan yang paling menonjol yang terdapat dalam batu ini adalah warnanya yang sangat indah, Batu Bacan jenis palamea memiliki warna hijau muda mengkilat sedangkan pada Batu Bacan jenis Doko memiliki warna hijau agak kehitaman, sedangkan Harga untuk memiliki batu jenis bacan ini cukup variatif mulai dari ratusan ribu hingga jutaan rupiah.
3. Batu Zamrud
Batu mulia jenis Zamrud ini tergolong batu akik yang jarang dimiliki oleh para penggemar batu cincin pada umumnya, selain karena harganya yang terbilang cukup fantastis, Batu jenis Zamrud ini memiliki keunikan yang tidak terdapat dalam batu Akik pada umumnya. Batu ini memiliki skala kekerasan hingga 7.5 mohs yang terdapat pada intinya dengan kata lain batu jenis Zamrud ini tergolong sebagai perhiasan berkelas seperti berlian ataupun mutiara, namun dalam skala rendah.
4. Batu Giok
Sejak trends batu akik menukik tajam, harga batu Giok ini pun kian menjadi-jadi, bagaimana tidak ? batu yang tergolong batu tertua ini merupakan salah satu perhiasan yang terkenal akan keindahannya, selain karena bentuknya yang sangat unik dan warnanya yang sangat indah.
Masyarakat luas di Indonesia mempercayai konon pemiliki batu akik jenis Giok ini akan memperoleh ketentraman, kedamaian dan keberuntungan dalam hidupnya, namun untuk memiliki Batu jenis Giok ini anda harus merogoh kocek yang cukup dalam mulai dari jutaan hingga ratusan juta rupiah.
5. Batu Lavender
Dalam sebuah Kontes Nasional beberapa bulan yang lalu, secara mengejutkan batu akik jenis Lavender ini berhasil memenangkan kontes batu akik terindah yang ada di indonesia.
Memang secara sekilas batu ini tidaklah terlalu bagus dibandingkan batu akik jenis Safir, namun jika diamati secara detail dengan menggunakan alat khusus ternyata kandungan mineral yang terdapat dalam batu Lavender mengandung mineral berlian bahkan lebih tinggi dari bahan mineral yang teradapat dalam batu jenis safir, maka tak heran jika batu jenis lavender ini berhasil memenangkan kontes, jika anda berminat untuk memiliki batu jenis Lavender ini anda harus siap merogoh kocek senilai 200 juta rupiah, cukup mahal bukan?
Mungkin itu saja beberapa ulasan kami mengenai
Batu Akik Termahal Tahun 2015, semoga dengan rangkuman kami yang singkat ini dapat bermanfaat bagi pembaca sekalian, semoga bermanfaat.